Sudahkah anda mengetahui apa itu Tayamum ? Tayamum adalah salah satu cara bersuci dalam islam. Jika kita berada dalam sebuah kondisi dimana tidak ada air bersih untuk melakukan Wudhu / bersuci.

Dimana sajakah Kondisi seperti itu ? di dalam mobil, diatas pesawat, di padang pasir, saat dalam kondisi kekeringan dan lainnya.

Jadi tayamum adalah, cara bersuci menggunakan DEBU . Debu apakah ??
Jika ada orang yang menepukkan kedua tangannya di kain wol, baju, kantong, atau pelana, dan ada debu yang menempel di tangannya lalu dia gunakan untuk tayammum, hukumnya boleh. Demikian yang ditegaskan oleh Imam Ahmad. Penjelasan Imam Ahmad ini menunjukkan bolehnya menggunakan tanah, dimanapun dia berada. Oleh karena itu, jika seseorang menepukkan tangannya di batu, tembok, binatang, atau benda lainnya, dan ada debu yang menempel di tangannya, maka boleh digunakan untuk tayammum. Namun, jika tidak ada debu, tidak boleh digunakan untuk tayammum.� (Al-Mughni, 1:281
Tata Cara Tayamum di Kendaraan :

  1. Menempelkan kedua telapak tangan kesandaran kursi depan (jika di pesawat, dengan dindingnya)
  2. Sapukan kedua telapak tangan ke wajah secara merata dari ujung rambut (dahi) sampai ke dagu
  3. Menempelkan lagi kedua telapak tangan ke bangku depan atau dinding pesawat yang belum tersentuh
  4. Menyapukan tangan kanan hingga pergelangannya dengan tangan kiri, dan menyapu tangan kiri dengan tangan kanan 

Niat dalam hati (untuk shalat) Lafadz niat Tayammum adalah : 

Nawaitut-tayammuma li istibaahatish-shaalati fardhal lillahi ta'aalaa.  
Kemudian meletakan kedua belah telapak tangan diatas debu untuk diusapkan ke muka.
Mengusap muka dengan telapak tangan dengan dua kali usapan
Mengusap dua belah tangan hingga siku-siku dengan tanah atau debu dua kali.

Semoga Artikel Ini bermanfaat
Baca Juga : Tata Cara Shalat Dalam kendaraan 
Dibawah ini adalah Video lengkap, mengeanai Cara melakukan Tayamum


Bagikan ke

0 Komentar